Jasa coating paint Cilegon

Memiliki masalah terkait permukaan tangki industri, tangki kapal, atau badan kerangka mobil yang sudah banyak mengelupas dan terlihat kusam? Jika iya, Anda tak perlu khawatir untuk mengeluarkan banyak biaya dengan membeli yang baru. Kali ini, kami akan membahas tentang apa itu coating paint dan fungsinya dalam melindungi lapisan tangki atau benda metal. Jika Anda membutuhkan jasa coating paint untuk wilayah Cilegon dan sekitarnya. Yuk, simak info berikut ini!

Apa itu Coating Paint?

Coating Paint adalah salah satu cara pelapisan bahan kimia untuk melindungi lapisan benda berbahan metal/ besi. Teknik coating dilakukan dengan cara melapiskan cairan Nano Ceramic Coating pada lapisan permukaan benda. Coating berfungsi memberikan efek kilap serta mengunci warna cat asli agar tidak mudah pudar dan terkontaminasi dengan bahan lain. Biasanya benda yang sering menggunakan teknik coating adalah mobil, tangki dan benda jenis lainnya.

Karena terlihat mirip, banyak masyarakat yang belum bisa membedakan antara Coating paint dan PPF ( Paint Protection Film). Keduanya merupakan teknik cara pelapisan pada benda metal untuk terlihat lebih cerah dan mengkilap. Hanya saja, bahan pelapis yang digunakan itu  berbeda. Coating Paint menggunakan cairan kimia sedangkan Paint Protection Film mengaplikasikan lapisan film tebal yang lentur dan mengkilap untuk melaminasi permukaan benda.

Manfaat Coating Paint

Berikut adalah manfaat dari menggunakan coating paint untuk melindungi benda berbahan dasar metal, antara lain:

1. Warna terlihat baru dan elegan

Dengan melakukan coating paint, maka warna asli dari kerangka benda (bahan metal) akan terlihat cerah dan elegan. Ini karena hasil coating paint memberikan efek kilap serta efek daun talas pada permukaan benda yang membuat warna asli benda terjaga dengan baik serta noda cair tidak mudah menempel. Karena dalam proses coating ada tahapan memoles benda dengan tujuan untuk mengangkat cat lama atau kotoran yang masih tertempel, maka hasil coating akan membuat permukaan tangki atau badan mobil terlihat mengkilap seperti baru.

2. Meminimalkan hasil goresan terlihat

Hasil coating paint pada benda bisa memberikan ekstra layer atau lapisan yang berfungsi untuk mengurangi resiko goresan pada mobil anda terlihat jelas. Ini karena hasil coating akan mempertebal clear coat dan memberi lapisan yang lebih keras dari cat asli dengan tambahan kandungan hydrophobic dan anti UV. Bahan kimia yang digunakan dalam proses coating paint bisa memberikan perlindungan 3 – 5 tahun pemakaian. Dengan catatan harus melakukan perawatan secara berkala. Jenis dan merk dari cairan coating yang bervariasi juga akan mempengaruhi lamanya ketahanan coating. Untuk itu konsultasikan terlebih dahulu jenis cairan yang akan digunakan dalam coating paint agar hasilnya terlihat sempurna.

3. Memberikan perlindungan terhadap jamur

Coating paint bisa memberikan perlindungan terhadap jamur (waterspost) yang disebabkan oleh sisa mineral pada air yang mengering, getah atau cairan lainnya. Namun, hal ini tidak membuat benda seratus persen akan terhidar dari paparan jamur. Cairan kimia yang digunakan dalam coating paint hanya meminimalkan proses pembentukan jamur. Sehingga jamur lebih sulit untuk tumbuh. 

4. Harga lebih murah

Kenapa harga lebih murah? ini karena Anda tidak perlu pusing mengeluarkan banyak biaya untuk membeli tangki baru. Dalam hasil coating, benda metal seperti permukaan tangki dan mobil akan terlihat baru dan mulus . Dengan memilih jasa coating paint pada kami, Anda akan mendapatkan harga lebih murah dari perusahaan jasa lainnya. Selain itu, hasil coating akan terlihat memuaskan karena dikerjakan oleh SDM kami yang sudah terlatih dan professional.  Lebih hemat, bukan?

Itulah beberapa manfaat coating paint untuk kondisi lapisan luar tangki pabrik, kerangka mobil, maupun badan kapal. Dalam melakukan proses coating paint untuk hasil yang lebih baik, Anda sebaiknya membutuhkan bantuan pihak professional. Oleh sebab itu, pilihlah jasa coating paint terpercaya dengan banyak pengalaman kerja, seperti ptintiku.com yang telah melayani jasa coating paint di Kota Cilegon.

Baca Juga : Jasa Tank Cleaning Gresik

Jasa Coating Paint Cilegon

PT. Inti Kreasindo Utama melayani jasa coating paint di seluruh wilayah Indonesia. Kami juga hadir untuk wilayah Provinsi Banten meliputi Kota Cilegon, Kota Serang, Kota Tangerang, Kota Tangerang Selatan, Kabupaten Tangerang, Kabupaten Serang, Kabupaten Pandeglang, dan Kabupaten Lebak.

Kami juga melayani wilayah Jawa Timur : Gresik, Surabaya, Blitar, Bojonegoro, Bondowoso, Mojokerto, Jember, Jombang, Kediri, Lamongan, Lumajang, Madiun, Magetan, Malang, Banyuwangi, Nganjuk, Ngawi, Pacitan, Pasuruan, Ponorogo, Probolinggo, Sidoarjo, Situbondo, Trenggalek, Tuban, Tulungangung, Batu, Blitar, Pamekasan, Sampang, Bangkalan, Sumenep dan wilayah lainnya di Provinsi Jawa Timur. 

Melayani wilayah Jawa Tengah : Kota Semarang, Kota Tegal, Kota Salatiga, Kota Surakarta, Kota Pekalongan, Kota Magelang, Kabupaten Banyumas, Kabupaten Demak, Kabupaten Jepara, Kabupaten Blora, Kabupaten Kendal, Kabupaten Klaten, dan wilayah Jawa Tengah Sekitarnya.

Melayani wilayah Jawa Barat : Sukabumi, Sumedang, Kota Bandung, Kabupaten Bandung, Kota Depok, Kota Taksimalaya, Kota Cirebon, Kota Cimahi, Kota Bogor, Kota Bekasi, Kota Banjar, Kabupaten Subang, Kabupaten Pangandaran, Kabupaten Majalengka, Kabupaten Karawang, Kabupaten Kuningan, Kabupaten Indramayu, Kabupaten Garut, dan Kabupaten Cianjur.

Tidak lupa juga melayani untuk seluruh provinsi dan pulau di seluruh Indonesia, seperti seluruh daerah di Pulau Jawa, Sumatera, Kalimantan, Bali, Nusa Tenggara, Sulawesi, Maluku hingga Papua.

Cukup hubungi kontak yang tertera dalam website kami. Anda bisa mendapatkan informasi dan melakukan konsultasi dengan tim professional di wilayah Cilegon. Dapatkan layanan terbaik dengan harga bersahabat. Buktikan Sendiri!

hit counter code